Gaya HidupHeadline

Ini Lima Makanan Penghalau Flu di Musim Hujan yang Wajib Anda Konsumsi

MATA INDONESIA, JAKARTA – Musim hujan seperti sekarang membuat kita jadi gampang terserang penyakit setidaknya flu. Hal tersebut bisa kita hadapi dengan mengonsumsi makanan atau minuman tertentu.

Menurut laman Healthline lima makanan dan minuman ini bisa meningkatkan daya tahan tubuh kita sehingga membantu melindungi diri dari penyakit musim hujan.

1.Sup ayam
Ayam tergolong hewan unggas. Menurut Healthline, daging unggas termasuk kalkun dan itik tinggi akan kandungan vitamin B6. Sekitar 300 gram daging ayam saja sudah bisa memenuhi lima puluh persen kebutuhan harian vitamin B6 yang disarankan. Vitamin B-6 penting untuk pembentukan sel darah merah dan membantu reaksi kimiawi tubuh.

Kaldu yang dibuat dengan merebus tulang ayam mengandung gelatin, chondroitin, dan nutrisi lain yang bermanfaat untuk penyembuhan usus dan kekebalan tubuh. Makanan itu juga menyediakan cairan yang dibutuhkan tubuh selama sakit flu.

Jika Anda meminum kaldunya selagi panas, kuah sup ayam juga bisa bertindak sebagai dekongestan alami karena uap panasnya.

2.Yoghurt
Probiotik, kultur bakteri sehat yang hidup di dalam yogurt dapat merangsang sistem kekebalan tubuh untuk melawan penyakit. Semua jenis probiotik sebenarnya bermanfaat, tetapi jenis terbaik adalah lactobacillus reuteri yang telah terbukti dapat menstimulasi sel darah putih.

Lebih baik lagi jika Anda bisa menemukan produk yogurt yang diperkaya vitamin D. Pasalnya kadar vitamin D yang rendah ditengarai berkaitan dengan peningkatan risiko pilek dan flu.

3.Teh hijau hangat
Teh jenis ini tinggi kandungan antioksidan berkat kadar epigallocatechin gallate (EGCG) yang tinggi. EGCG telah terbukti meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Selain itu, teh hijau panas dapat membantu menenangkan tenggorokan dan membantu tubuh tetap hangat.

4.Bawang merah dan bawang putih
Baik bawang merah maupun bawang putih mengandung beberapa senyawa antioksidan yang bisa menangkal sejumlah virus dan bakteri. Dengan demikian mampu mencegah infeksi hingga menurunkan risiko terhadap beberapa jenis penyakit kanker.

Bawang putih terutama mengandung senyawa allicin yang ampuh untuk mencegah berbagai penyakit. Khasiatnya paling tinggi jika dikonsumsi dalam keadaan mentah.

5.Segala Macam Jeruk
Golongan jeruk seperti keprok, grapefruit, jeruk nipis, hingga lemon merupakan sumber utama vitamin C. Jenis vitamin itu sangat penting untuk menjaga kekebalan tubuh.

Tak hanya itu, jeruk-jerukan mengandung lebih dari delapan ribu flavonoid, kalium, asam folat, dan serat. Jeruk-jerukan juga mampu mencegah penyakit kardiovaskular, inflamasi, dan kanker.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Close
Close