HeadlineNews

Jokowi-Ma’ruf Dipastikan Menang Telak di Papua Barat

MATA INDONESIA, SORONG-Pasangan petahana Joko Widodo- Ma’ruf Amin dipastikan menang telak di Papua Barat pada Pilpres 2019 mendatang. Hal itu terungkap saat pengukuhan kepengurusan Arus Bawah Jokowi (ABJ) di Hotel Swiss Bell, Sorong, Papua Barat, Minggu 2 Desember 2018.

“Tim relawan ini akan menjadi kekuatan baru dan menambah daya juang untuk pemenangan (Jokowi-Ma’ruf). Apalagi di Papua Barat ini juga basis dukungan untuk Pak Jokowi sangat kuat,” kata Ketum DPP ABJ, Michael Umbas.

Menurutnya, Papua menjadi salah satu basis suara Jokowi di Indonesia Timur. Capres Nomor urut 01 ini membuktikan kepeduliannya kepada rakyat Papua dengan membangun sejumlah infrastruktur.

“Kecintaan Pak Jokowi terhadap Papua sangat beralasan karena selama ini memang terpinggirkan. Makanya wajar Pak Jokowi melakukan perubahan infrastruktur di Papua,” katanya.

Ketua ABJ Papua Barat, Gabriel meyakini Jokowi bisa menang telak di Papua Barat. Dia memastikan akan mengawal suara Jokowi.

“Kami berharap bisa menang 100 persen. Tapi kan itu terlalu optimis. Intinya Pak Jokowi bisa menang telak di Papua Barat,” katanya.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close