unique visitors counter
Kisah

Kemensos Kirim Tim Ahli Psikologi Tangani Trauma Penduduk Korban Sandera

Malang (MI) – Kementerian Sosial (Kemensos) mengirimkan tim ahli psikologi ke daerah konflik penyanderaan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Banti, Kimbeli dan Distrik Tembagapura, Mimika. Tim bertugas, salah satunya untuk penanganan trauma para penduduk yang menjadi korban penyanderaan.

 

“Kami mengkoordinasikan dengan Bu Menko PMK (Puan Maharani) bahwa Kementerian Sosial antara lain mendapatkan penugasan, pertama untuk mengirim tim dukungan layanan psikologi sosial,” kata Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa di Pendopo Pringitan Kabupaten Malang, Senin (20/11/2017).

 

Menurut Khofifah, pihaknya menjalankan fungsi Kemensos dengan menyediakan layanan psiko sosial. Tim Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kemensos juga telah menyiapkan 7 buah tenda di lokasi.

 

“Ada 2 tahap yang sudah terkomunikasikan. Jadi tahap pertama 344 orang. Kemudian ada lagi tahap kedua sekitar 800 yang sedang diidentifikasi oleh Pemkab Mimika,” kata Khofifah.

 

Sebelumnya, pasukan TNI dan Polri telah berhasil membebaskan 344 warga sipil yang terisolasi di Kampung Banti, Kimbeli dan area longsoran, Distrik Tembagapura. (AVR)

Tags

Related Articles

Close