Kisah

Makna Kehadiran Charlie Chaplin di Garut

MATA INDONESIA, JAKARTA – Di era 80 -an orang Indonesia mengenal aktor legendaris Charlie Chaplin karena kumisnya, sehingga jika rambut di atas bibir mirip dengan gambaran itu sering disebut kumis Chaplin. Tahukah Anda? Chaplin bahkan mengenal Indonesia sebelum Sumpah Pemuda diteriakkan, tepatnya dia sempat merasakan nikmatnya berada di Garut.

Tidak ada cerita lengkap tentang kehadiran aktor yang 75 tahun hidupnya dihabiskan bermain film itu saat berkunjung ke Garut. Namun, beberapa artikel menyebutkan alasannya ke Garut adalah untuk berlibur dari aktivitas film yang dia geluti selama 12 tahun membuatnya jenuh saat itu.

Chaplin menginjakkan kaki di Tanah Jawa menggunakan pesawat terbang sekitar 1926. Tak disebutkan pasti di mana dia mendarat.

Hanya diketahui setelah mendarat aktor film bisu yang dikenal dengan gaya slapsticknya itu menuju Bandung. Di kota sejuk itu, (tahun 1926 mungkin lebih sejuk lagi) dia yang datang bersama artis asal Kanada, Mary Pickford sempat menginap di Hotel Savoy Homann yang masih berdiri tegak di Jalan Asia Afrika Bandung saat ini.

savoyhommanbandung
Hotel Savoy Homman Bandung. (cagarbudaya.kemdikbud.go.id)

Dari Bandung dia melanjutkan melancong ke Garut dengan menumpang kereta api. Rupanya banyak orang Garut waktu itu mengetahui akan kedatangan orang luar negeri sehingga mereka berkumpul di halaman stasiun Garut yang kini tidak aktif lagi dan dijadikan kantor.

Di Garut yang berada lebih dari 600 meteri dari atas permukaan laut, dia menginap di Hotel Grand Ngamplang.

Dari tempatnya menginap itu, Chaplin bisa melihat Gunung Cikuray, Gunung Guntur dan Papandayan sehingga mengingatkan dia pada tempat tinggalnya di Swiss. Diduga kuat julukan Swizterland from Java untuk Garut berasal dari Chaplin.

Mungkin karena terpesona keindahan alam Pasundan, Chaplin sempat melakukan perjalanan tetirah keduanya di kawasan itu Tahun 1935.

Kini jalur kereta menuju Garut berupaya diaktifkan lagi oleh Presiden Jokowi. Semoga kita masih bisa merasakan keindahan Swiss seperti dialami Chaplin lebih dari seabad lalu.

jokowidicibatu
Presiden Jokowi saat tiba di Stasiun Cibatu Garut. (setkab.go.id)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close