Gaya Hidup
Malas Bekerja Saat Musim Hujan, Ini Kata Psikolog

MATA INDONESIA, JAKARTA-Saat ini Indonesia memasuki musim penghujan. Hal itu di tandai dengan sedikitnya sinar matahari dibandingkan musim kemarau melanda.
Nah, kondisi gelap dan dingin dipercaya akan mempengaruhi mood dan produktivitas kerja seseorang, misalnya jadi malas untuk bekerja. Terutama jika hujan dirasakan pada pagi hari, keinginan untuk beranjak dari tempat tidur kadang sulit sekali. Pengennya leyeh-leyeh dan narik selimut lagi.
Psikolog Universitas Indonesia, Bona Sardo mengatakan ada faktor psikologis yang membenarkan bahwa musim hujan ini akan menurunkan produktivitas kerja seseorang. Sehingga rasa malas yang dialami seseorang di musim hujan bukan hanya bualan belaka.
“Hal itu terjadi akibat mood depresif. Kondisi inilah yang mempengaruhi seseorang cenderung lebih malas melakukan sesuatu. Sehingga banyak orang yang akan memilih untuk ‘kelonan’ (berpelukan) di tempat tidur sambil selimutan saat musim hujan,” katanya.
Menurut Bona, mood yang muncul saat musim hujan jauh lebih depresif tersebut diakibatkan oleh suasana yang umum terjadi saat musim hujan, seperti gloomy (sendu), lembab, dingin dan jauh lebih gelap serta syahdu.