NewsViral

Ma’ruf Amin: Pancasila dan Sistem Pemerintahan Indonesia Tidak Boleh Diganti

Pancasila adalah titik temu dan kesepakatan sehingga lahirlah NKRI dan UUD 1945

MATA INDONESIA, PONTIANAK – Bakal Calon Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk bersyukur dan menjaga landasan ideologi Pancasila. Menurutnya, Pancasila adalah titik temu dan kesepakatan atas lahirnya NKRI dan UUD 1945.

Ma’ruf pun menambahkan bahwa Pancasila tidak bertentangan dengan ajaran Islam. Sebab Pancasila adalah titik temu yang semula ada berbagai keingian yang masing-masing ingin landasan kebangsaan, sekuler, Islam sebagai agama dan berbagai pihak akhirnya ditemukan kesepakatan Pancasila.

“Yang oleh orang nasionalis kebangsaan disebut sebagai kebangsaan religius dan bagi orang Islam disebut sebagai kebangsaan yang bertauhid jadi persoalan kebangsaan itu sudah selesai sudah disepakati ini,” kata Ma’ruf di Pontianak, Sabtu 15 September 2018.

Menurut dia, tidak ada ideologi yang bisa menggantikan Pancasila di NKRI. Selain Pancasila, kata dia, sistem pemerintahan di Indonesia juga tidak boleh diganti. Sebab sistem pemerintahan yang disepakati bersama di Indonesia adalah republik.

“Begitu juga sistem pemerintahannya sudah kita sepakati bahwa sistem pemerintahan kita yaitu bentuknya republik,” ujarnya. (Tian)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close