HeadlineNews

Mas Prabowo, Ini Lho Alasan Ilmiah Sebuah Peradaban Bisa Punah

MATA INDONESIA, JAKARTA – Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto kembali menyebut kepunahan Indonesia di hadapan kadernya, Senin 17 Desember 2018. Tapi alasannya sangat konyol yaitu jika dia tidak terpilih sebagai presiden.

Seorang pemenang Pulitzer, Jared Mason Diamond, mengungkapkan alasan sebuah peradaban seperti Indonesia bisa runtuh, tapi bukan karena salah satu kandidat kalah dalam pemilihan umum.

Menurut Profesor Geografi di Universitas California, Los Angeles itu, banyak bom waktu dunia modern yang bisa membuat sebuah peradaban hancur.

Bom itu akan ‘meledak’ dalam beberapa dekade mendatang, tak lebih dari 50 tahun. Menurut Jared bom itu adalah soal air, tanah, perubahan iklim, spesies invasif, mentoknya kemampuan fotosintesis, masalah populasi, racun, dan lain-lain.

“Saya daftar kira-kira ada sekitar 12 masalah yang bisa menjadi bom untuk kepunahan peradaban,” ujar Jared di laman ted.com yang dikutip 18 Desember 2018.

Menurut Jared bom itu bisa saja datang dan meledak lebih cepat. Filipina misalnya akan kehabisan hutan yang bisa ditebang dalam waktu lima tahun. Sementara Pulau Solomon hanya punya satu tahun lagi hutanya juga habis ditebangi dan itu ekspor utama mereka.

Jared menegaskan dalam kondisi yang sudah parah saat ini kita tidak bisa menyelesaikan satu per satu. Seluruh 12 masalah tersebut harus kita selesaikan serentak. Jika satu saja gagal peradaban kita dalam masalah.

Contohnya, menurut Jared yang keturunan Yahudi itu, bila kita menyelesaikan masalah air, tanah, dan populasi, tapi tidak menyelesaikan masalah racun, maka kita tetap dalam masalah.

Masalah besar yang dihadapi dunia sekarang ini, menurut Jared bukanlah hal-hal di luar kendali kita. Masalah terbesar yang mengancam kita bukanlah asteroid yang akan menabrak bumi atau sesuatu yang tak bisa kita cegah.

Semua ancaman yang kita hadapi sekarang sebenarnya kita buat sendiri seperti perusakan lingkungan akibat pembangunan, penggunaan racun serangga atau tanaman, meracuni udara dengan hasil pembakaran bahan bakar karbon dan sebagainya.

Jadi seharusnya penyelesaian masalahnya adalah kemauan kita sendiri, sehingga “ancaman” Prabowo soal kepunahan peradaban Indonesia tidak akan pernah terjadi.(Nefan Kristiono)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close