Gaya Hidup

Mengenal Ginekomastia, Penyakit yang Bikin Payudara Pria Jadi ‘Gede’

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kamu pernah melihat seorang pria dengan payudara besar? Kemungkinan besar dia terkena penyakit yang disebut dengan nama ‘ginekomastia’.

Penyakit ini menyebabkan jaringan pada dada pria mengalami pembengkakan dan menghilangkan keseimbangan hormon sehingga membesar serupa dengan payudara pada wanita.

Mengutip dari WebMD, secara lebih jelas, ginekomastia terjadi ketika pria memiliki hormon estrogen yang lebih tinggi dibanding hormon testoteron. Kondisi ini membuat payudara pria lebih menonjol dan banyak menimbulkan ketidakpercayaan diri bagi yang mengalaminya.

Ginekomastia banyak menyerang seorang lelaki yang dalam masa puber. Ada juga kasus tersebut ditemui karena faktor keturunan akibat kondisi orang tua yang mengalami penurunan produksi hormon testoteron.

Kondisi ini dialami hampir separuh remaja laki-laki dan dua per tiga dari pria yang sudah melewati usia 50 tahun. Ketika gejala Ginekomastia ini muncul, maka seseorang akan mengalami nyeri pada dada dan lama-lama akan membesar membentuk payudara yang menonjol.

Namun, siapapun yang mengalami masalah ini tidak perlu khawatir. Ginekomastia tidak memiliki bahaya yang serius dan akan membaik dengan sendirinya, meski waktu yang dibutuhkan cenderung lama sehingga banyak berujung pada masalah psikologis.

Selain masal puber dan usia, penyakit ini juga terjadi karena beberapa gangguan kesehatan lainnya, seperti masalah tiroid, cedera testis, obesitas, gagal ginjal, penyakit hati, efek pengobatan tertentu hingga kanker.

Pengobatan dari ginekomastia ini bisa dilakukan oleh endrokinologis yang berhubungan langsung dengan masalah hormon. Jika penyakit ini terjadi karena puber, maka biasanya akan membaik sendiri setelah enam bulan hingga tiga tahun. (Ryan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close