HeadlineViral

Ngeri, 24 Jenazah Korban Tsunami Bergeletakan di Villa Stephanie

MATA INDONESIA, BANTEN – Pemandangan indah yang disuguhkan Villa Stephanie kini tinggal menjadi kenangan. Vila yang terletak di Pantai Carita, Banten tersebut ikut tersapu gelombang tsunami pada Sabtu 22 Desember 2018.

Yang mengerikan adalah, villa tersebut kini berubah menjadi ladang ‘jenazah’ para korban tewas tsunami Selat Sunda tersebut. Hal ini diakui Wakapolda Banten Kombes Pol Tomex Kurniawan yang mengatakan, sebanyak 24 jenazah ditemukan di villa yang mematok harga sewa kamar Rp 600 ribuan per harinya.

Dari 24 jenazah, kata Tomex, 22 diantaranya sudah dievakuasi ke rumah sakit terdekat. “Sementara dua lagi masih kita angkat,” ujar Tomex, di Banten, Minggu 23 Desember 2018.

Dikatakan Wakapolda, masih ada korban tewas yang terjabak bangunan yang roboh. Sehingga pihaknya membutuhkan alat berat untuk mengevakuasi jenazah korban. “Sambil menunggu alat berat kita evakuasi secara mobilisasi. Alat berat terkendala karena ada akses jalan yang terputus, ” terangnya.

Ia pun menuturkan bahwa kemungkinan banyak korban di beberapa villa yang berada di pinggir pantai. Namun yang lebih parah terjadi di Villa Stephanie. “Korban selamat kita evakuasi ke posko-posko yang sudah kita siapkan di Polsek-Polsek dan Kantor Kecamatan dan Puskesmas,” katanya.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close