unique visitors counter
KeamananPolitik

Istana, Pertemuan Presiden dengan Panglima TNI Terkait HUT TNI

Jakarta (MI)– Juru bicara Istana Kepresiden, Johan Budi Sapto Pribowo, menyampaikan bahwa pertemuan Presiden Joko Widodo dengan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, tidak berkaitan dengan isu pengadaan 5 ribu senjata namun terkait dengan HUT TNI yang akan digelar pekan depan, ungkap Johan.

Lebih lanjut Johan mengatakan,  bahwa apa yang disampaikan Pak Gatot Nurmantyo  adalah terkait persiapan HUT TNI, termasuk meminta Presiden Jokowi menonton pertunjukkan wayang,” ujar Johan, Rabu (27/9).

Sebagaimana diketahui, beberapa hari terakhir, Gatot menjadi sorotan karena ucapannya soal adanya pengadaan 5 ribu pucuk senjata secara diam-diam yang mengatasnamakan Presiden Jokowi. Hal tersebut langsung menimbulkan kegaduhan di mana sejumlah pihak mempertanyakan apakah Gatot memiliki niatan politis di balik ucapannya itu.

Atas berita rumor tersebut, Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Wiranto, menyampaikan bahwa apa yang disampaikan Gatot adalah hasil miskomunikasi.

Johan juga mengatakan isu senjata tidak disinggung dalam pertemuan hari ini bisa jadi karena sudah dibahas dalam pertemuan Gatot dan Presiden Joko Widodo di Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma, Selasa malam, 26 September 2017, menurutnya Presiden Joko Widodo sudah mendapatkan laporan lengkap dari Gatot dan juga sudah sudah mendapat penjelasan dari Menkopolhukam Wiranto, pungkas Johan. (TGM)

Tags

Related Articles

Close