News

Tahun Depan, KKP Berikan Bantuan 508 Kapal Tangkap Ikan Bagi Nelayan

Jakarta (MI) – Tahun depan, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) akan memberikan bantuan 508 kapal tangkap ikan kepada masyarakat. KKP mengalokasikan Rp501 miliar untuk pengadaan ratusan kapal tersebut.

 

“Tahun depan 508 kapal, (nilainya) Rp501 miliar. Ini lebih mahal karena kapalnya gede-gede,” kata Direktur Jenderal Perikanan Tangkap, Sjarief Widjaja di KKP, Jakarta Pusat, Kamis (16/11/2017).

 

Alokasi anggaran untuk pengadaan kapal di tahun depan mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Di tahun ini dengan target pemberian 782 kapal, KKP menganggarkan Rp 390 miliar.

 

“Rp 390 miliar untuk 782 kapal tahun ini,” ujar Sjarief.

 

Kenaikan alokasi anggaran pengadaan kapal tangkap untuk nelayan, kata Sjarief, dikarenakan ukuran kapal yang lebih besar di tahun mendatang. Pengadaan 508 unit kapal tahun depan terdiri dari ukuran 5 gross tonnage (GT) sampai 80 GT.

 

Kasubdit Kapal Perikanan Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap KKP, Saiful Umam menambahkan, nilai dari masing-masing kapal berbeda-beda tergantung dari ukurannya. Untuk ukuran 3 GT Rp 20 juta-Rp 30 juta, 5 GT Rp 200 juta, 10 GT Rp 400 juta, 20 GT Rp 800 juta, dan 30 GT mencapai Rp 1 miliar.

 

Bantuan kapal ini diberikan melalui koperasi yang berbadan hukum. Bantuan kapal kepada koperasi tersebut bisa dimanfaatkan nelayan untuk mencari ikan. (AVR)

Tags

Related Articles

Close