Kisah

Tanah Longsor di Lokasi yang Sama Melanda Puncak Pass

Bogor (MI) – Tanah longsor kembali melanda kawasan Puncak Pass, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada Rabu (28/3/2018) pukul 21.00 WIB. Longsor terjadi pada lokasi yang sama dengan longsor yang terjadi 2 Februari 2018.

Selain pohon-pohon pinus, terdapat batu-batuan dalam kawat bronjong yang merupakan penahan longsor pertama, yang turut menimpa bangunan di sekitar lokasi. Sejumlah bangunan Puncak Pass Resort dan sekitarnya rusak tertimpa longsoran.

Longsor juga menyebabkan jalanan amblas dengan kedalaman 40 m dan panjang lebih kurang 150 m. Hingga saat ini masih ada pergerakan tanah apabila ada getaran dari kendaraan yang melintas.

Jalur Puncak Gunung Mas – Ciloto kembali ditutup demi keamanan warga. Kapolres Bogor Kabupaten, Polda Jawa Barat, AKBP Andi Moch Dicky mengatakan, saat ini jalur Puncak hanya bisa dilalui kendaraan roda dua, sedangkan untuk kendaraan roda empat dan lainnya dialihkan menggunakan jalur alternatif.

“Kendaraan hanya roda dua saja yang bisa lewat, untuk kendaraan roda empat atau lebih gunakan jalur alternatif, dari Jakarta bisa lewat Cibubur, Jonggol, Cariu, lanjut Sukamakmur, atau lewat Sukabumi langsung Cianjur, atau lewat Bandung, Padalarang, yang menuju Cianjur,” jelas Dicky, di Bogor, Kamis (29/3/2018).

Dia menambahkan, “Polisi ambil deskresi bekerja sama dengan Polres Cianjur melakukan penutupan jalan, sambil berkonsultasi dengan Dirjen Perhubungan Darat terkait bagaimana tindak lanjutnya.”

Polres Bogor Kabupaten melakukan penyekatan di pintu masuk menuju perkebunan Gunung Mas, Puncak. Penyekatan juga dilakukan di wilayah hukum Polres Cianjur, yang dimulai dari persimpangan Hypermart. Penutupan ini dilakukan demi keselamatan pengguna jalan. (WR)

Tags

Related Articles

Close