HeadlineNews

Temui Ulama NU Se-Bogor, Ma’ruf Yakin Unggul di “Kandang Prabowo”

MATA INDONESIA, JAKARTA-Calon Wakil Presiden nomor urut 01, Ma’ruf Amin yakin dirinya bersama Joko Widodo bisa mengungguli pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga di Bogor dalam Pilpres 2019. Dirinya memasang target selisih 20 persen di “kandang prabowo” tersebut.

“Target nasional kita itu harus memenangkan selisih 20 persen lebih besar, Ya, sama di Bogor dan Kabupaten Bogor juga segitu, minimal itu,” kata Ma’ruf di Pondok Pesantren Yasina, Kabupaten Bogor, Senin 24 Desember 2018.

Diketahui, pada Pilpres 2014 lalu pasangan Jokowi-Jusuf Kalla kalah telak dari pasangan Prabowo-Hatta Rajasa di dua wilayah tersebut.

Berdasarkan rekapitulasi hasil perhitungan suara KPUD Kota Bogor, Prabowo-Hatta memperoleh suara sah 61,77 persen. Sedangkan Joko Widodo-Jusuf Kalla hanya mendapatkan 38,23 persen.

Tak hanya itu, pasangan Prabowo-Hatta unggul telak di Kabupaten Bogor dengan perolehan suara 61,99 persen. Sedangkan Jokowi-JK hanya memperoleh 38,01 persen.

Melihat hal itu, Ma’ruf turut memastikan bahwa warga Nahdlatul Ulama (NU) bakal mendukung habis-habisam dirinya dan Joko Widodo di dua wilayah itu pada Pemilu 2019. Hal itu merupkan konsekuensi dari Jokowi selaku petahana yang telah mengambil cawapres dari kalangan NU.

“Memang katanya dulu 2014 Jokowi kalah, itu dulu, apa sekarang mau kalah lg? sekarang harus menang, kenapa? Karena wakilnya kader NU. Ini janji kita,” katanya saat menghadiri deklarasi dukungan PCNU se-Bogor untuk Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 01.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close