News
Terus Difitnah Antek Asing dan Aseng, Jokowi Mulai Tegas

MATA INDONESIA, JAMBI – Terus dituduh dan difitnah sebagai antek asing dan aseng (Cina), Presiden Joko Widodo mulai geram dan tegas menepis tuduhan-tuduhan tersebut.
Salah satu fitnah yang dijadikan bahan untuk menyerang Jokowi adalah isu Indonesia menyepakati kedatangan 10 juta Tenaga Kerja Asing (TKA) asal Cina.
Apalagi, tuduhan tak berdasar itu menyebut kesepakatan kedua negara ditandatangani Jokowi bersama Presiden Cina untuk mendatangkan TKA ke Indonesia.
“Bukan seperti itu. Saya menandatangani kerjasama mendatangkan 10 juta wisatawan asal Cina ke Indonesia. Inilah yang dibelokkan orang tidak bertanggung jawab yang mengatakan saya antek asing,” kata Jokowi saat berada di Jambi, Minggu 16 Desember 2018.
Menurut Jokowi, kedatangan wisatawan asal Cina itu dianggap penting untuk memajukan industri pariwisata Tanah Air. Apalagi selama ini, wisatawan Cina kebanyakan hanya diserap oleh AS dan negara lainnya, tidak di Indonesia.
Namun, upaya pemerintah untuk memajukan pariwisata ternyata diputarbalikkan menjadi informasi yang berunsur hoax dan fitnah.
“Selama empat tahun saya diam. Sekarang ini saya sampaikan, termasuk menjawab isu PKI dan antek asing,” ujar Presiden Jokowi.
Jokowi meminta masyarakat agar mencari informasi yang benar dari sumber terpercaya tentang apa saja yang sudah dikerjakan pemerintah selama 4 tahun ini. (Ryan)