News

Tol Laut Jokowi Berhasil Turunkan Harga Komoditas di Indonesia Timur

Jakarta (MI) – Program Tol Laut yang dijalankan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah dirasakan dampaknya. Tol Laut yang merupakan konektivitas angkutan laut dari Barat ke Timur Indonesia, telah menciptakan kelancaran distribusi barang hingga ke pelosok, dan berdampak terhadap penurunan sejumlah harga komoditas di wilayah timur.

 

Berdasarkan data yang dirangkum Kementerian Perhubungan (Kemenhub), sejumlah komoditas di Larantuka, Flores, Nusa Tenggara Timur misalnya tercatat harga beras, gula pasir, minyak goreng kemasan, tepung terigu dan triplek 3 mm terjadi penurunan dari bulan Agustus 2016 ke bulan Juni 2017.

 

Harga beras turun 17% dari Rp 12.000/kg menjadi Rp 10.000/kg, harga gula pasir turun 17% dari Rp 18.000/kg menjadi Rp 15.000/kg, harga minyak goreng kemasan turun 12% dari Rp 17.000/kg menjadi Rp 15.000/kg, harga tepung terigu turun 20% dari Rp 10.000/kg menjadi Rp 8.000/kg, dan triplek 3 mm turun 4% dari Rp 55.000 menjadi Rp 53.000.

 

Penurunan harga juga terjadi di daerah Fak-Fak, pada komoditas beras dan gula pasir yang masing-masing turun 13% dan 6%. Di daerah Dobo, gula pasir dan tepung terigu masing-masing turun 19% dan 7%, dan di daerah Anambas, Kepulauan Riau, gula pasir dan beras masing-masing turun 14% dan 6%.

 

Harga semen juga tercatat turun di beberapa wilayah di Papua. Di Wamena, harga semen yang semula Rp 500 ribu/sak saat ini sudah turun 40% menjadi Rp 300 ribu/sak. Di Puncak Jaya, harga semen semula Rp 2,5 juta/sak turun 28% menjadi Rp 1,8 juta/sak. Kemudian di Jayapura turun 10% dari Rp 95 ribu/sak menjadi Rp 85 ribu/sak dan di Nabire turun 12% dari Rp 85 ribu/sak menjadi Rp 75 ribu/sak.

 

Dalam perjalanannya, program Tol Laut yang dimulai sejak 2015, hingga saat ini telah memiliki 13 rute. Rute-rute tersebut menyinggahi sebanyak 41 pelabuhan singgah di Indonesia, di mana 7 rute di antaranya ditugaskan ke Pelni dan 6 lainnya ke swasta.

 

Direktorat Jenderal Perhubungan Laut telah menganggarkan dana sebesar Rp 380 miliar untuk program Tol Laut pada tahun anggaran 2017. Dana tersebut di antaranya Rp 220 miliar untuk membiayai enam trayek yang dioperasikan Pelni, sedangkan Rp 160 miliar untuk membiayai lima trayek baru. (AVR)

Tags

Related Articles

Close