News
Viral, Prabowo Sebut Orang Boyolali Tak Pantas Masuk Hotel Mewah
Tingkah Prabowo kembali menjadi pembicaraan di media sosial karena pernyataannya yang setengah “menghina,” orang Boyolali.
MATA INDONESIA, JAKARTA – Calon presiden nomor urut 02 seperti tidak pernah lepas dari sensasi dan provokasi. Setelah, viral karena marah-marah kepada kaum ibu di Ponorogo, hari ini tingkah Prabowo kembali menjadi pembicaraan di media sosial karena pernyataannya yang setengah “menghina,” orang Boyolali.
Pernyataan itu dia lontarkan saat meresmikan Posko Pemenangan Pasangan Prabowo – Sandiaga di Boyolali. Video saat dia berpidato di hadapan sejumlah massa pendukungnya diunggah ke Youtube melalui akun Taufik Irvani, Kamis 1 November 2018.
Seperti biasa tema pidatonya adalah soal ketimpangan dan kesenjangan ekonomi Indonesia. Dia menyontohkan itu dengan banyaknya hotel-hotel beafiliasi asing seperti Ritz Carlton dan banyak hotel lainnya.
Menurutnya hotel-hotel dengan bangunan mewah itu tidak ramah kepada orang-orang miskin. Sehingga mereka termasuk seperti tampang masyarakat Boyolali pasti tidak boleh masuk hotel itu.
“Mungkin kalian diusir, tampang kalian tidak tampang orang kaya, tampang kalian ya tampang orang Boyolali ini,” ujar Prabowo.
Sebagai prajurit Prabowo mengaku prihatin karena melihat negara saya bukan untuk rakyat saya, untuk apa saya berjuang, apakah saya berjuang agar negara saya milik orang asing, saya tidak rela, saya tidak rela.
Pernyataan itu kontan mengundang tanggapi keras di kolom komentar akun Taufik Irvani.
Komentar Atinah Tinah misalnya mengajak Orang Boyolali jangan mau dilecehkan.
Sementara Ivan Mufthy menilai pidato tersebut tidak sesuai dengan kenyataannya. Dia menyoroti keadilan yang akan dibawa Prabowo jika terpilih menjadi presiden.
Andi Yunas bahkan mempertanyakan maksud Prabowo.
“Emang tampang boyolali gimana pak? ngak pantas tampang boyolali masuk hotel2 mewah?” kata Yunas.(kris)