Gaya HidupHeadline

Yakin Tidur Sehabis Makan Bikin Perut Buncit? Baca Dulu Nih Faktanya!

MATA INDONESIA, JAKARTA – Selama ini, banyak orang yang percaya bahwa tidur setelah makan, terutama malam hari, akan mengancam kesehatan, salah satunya adalah tubuh akan menjadi gendut dan perut pun membuncit. Benarkah seperti itu?

Mengutip Her, baru-baru ini, dalam sebuah penelitian terbaru di Universitas Okayama, Jepang disebutkan bahwa kebiasaan tidur setelah makan sebenarnya tak berpengaruh pada kesehatan seseorang.

Penelitian itu berupaya mematahkan mitos yang selama ini banyak dipercayai orang. Bahkan, penelitian itu menyebut tak ada pengaruhnya antara kebiasaan tidur setelah makan dengan peningkatan kadar gula darah.

Melibatkan sekitar 1.500 orang berusia paruh baya tanpa gangguan kesehatan, penelitian ini mengamati pola makan para responden tersebut selama dua tahun, termasuk memperhatikan perubahan berat badan, kecepatan makan dan kegiatan fisik yang dilakukan.

Mereka diminta untuk tidur lebih awal setelah makan. Hasilnya, peneliti hampir tidak menemukan masalah apapun pada kesehatan mereka, termasuk tidak menemukan perubahan tingkat gula darah yang signifikan.

Adapun gangguan kesehatan yang dialami beberapa peserta disebabkan aktivitas lainnya yang tidak sehat, seperti minum alkohol dan kurangnya aktivitas fisik.

Para peneliti menyarankan agar lebih memperhatikan porsi sehat makanan yang dikonsumsi setiap hari, termasuk menghindari minuman keras dan lebih banyak berolahraga.

“Jadi ini berlawanan dengan kepercayaan umum selama ini. Kami pastikan jarak waktu singkat antara makan dengan jam tidur tidak meningkatkan kadar gula darah secara signifikan,” tulis penelitian tersebut. (Ryan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close